UP
    Latest News
Showing posts with label TIM NASIONAL INDONESIA. Show all posts
Showing posts with label TIM NASIONAL INDONESIA. Show all posts

Stefano Lilipaly Pede Tembus Skuad Inti Timnas

Stefano Lilipaly Pede Tembus Skuad Inti Timnas
Nada optimistis ditunjukkan salah satu pemain naturalisasi yang baru saja bergabung dengan tim nasional Indonesia, Stefano Lilipaly. Pemain yang memperkuat klub Almere City itu yakin bisa menembus skuad utama timnas Indonesia.
"Saya optimistis. Saya berharap bisa melawan Arab Saudi. Untuk administrasi akan diurus, namun saya sudah bisa bermain karena sudah memiliki paspor," kata Stefano Lilipaly di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (11/3).
Stefano sendiri sudah bergabung pada Minggu (10/3) malam. Ia juga telah mengikuti latihan timnas, Senin (11/3) sore. Dalam kesempatannya, Stefano menyatakan tak mempunyai kendala dalam latihan pertama.
"Tidak ada masalah meski saya baru tiba, Minggu malam. Saya bisa menjalani latihan tanpa ada rasa lelah. Latihan berjalan baik," kata Stefano.
Terkait cuaca, Stefano juga mengatakan demikian. "Tidak ada masalah dengan cuaca. Semua baik-baik saja, walaupun Indonesia memang memiliki cuaca yang berbeda dengan Belanda," jelas Stefano.
"Saya optimistis. Saya berharap bisa melawan Arab Saudi. Untuk administrasi akan diurus, namun saya sudah bisa bermain karena sudah memiliki paspor," kata Stefano Lilipaly di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (11/3).
Stefano sendiri sudah bergabung pada Minggu (10/3) malam. Ia juga telah mengikuti latihan timnas, Senin (11/3) sore. Dalam kesempatannya, Stefano menyatakan tak mempunyai kendala dalam latihan pertama.
"Tidak ada masalah meski saya baru tiba, Minggu malam. Saya bisa menjalani latihan tanpa ada rasa lelah. Latihan berjalan baik," kata Stefano.
Terkait cuaca, Stefano juga mengatakan demikian. "Tidak ada masalah dengan cuaca. Semua baik-baik saja, walaupun Indonesia memang memiliki cuaca yang berbeda dengan Belanda," jelas Stefano.(fh)

Manuel Blanco : Pilih Mana !! Okto Dicoret atau Saya Yang Pulang !

Manuel Blanco : Pilih Mana !! Okto Dicoret atau Saya Yang Pulang !
Perwakilan Badan Tim Nasional (BTN) Habil Marati, menyampaikan permohonan maaf kepada Oktovianus Maniani, karena keputusan pelatih Luis Manuel Blanco yang mencoret mantan pemain Persiram Raja Ampat itu dari daftar skuat timnas.
"Blanco mau semua pemain bekerja keras untuk mendapatkan posisi di timnas. Makanya dia mengambil sikap tegas terhadap Okto," tutur Habil saat ditemui di Jakarta, Minggu (10/3/2013).
Luis Manuel Blanco mencoret nama Oktovianus Maniani dari daftar seleksi pemain dalam melawan Arab Saudi di Pra Piala Asia 2015, Sabtu (9/3/2013) karena Okto dinilai tidak disiplin mengikuti jadwal latihan.
Pencoretan Okto dari daftar seleksi dilakukan karena ia tidak mengikuti latihan serta tidak memberikan informasi kepada tim pelatih sampai sore hari.
"Kami sudah membujuk Blanco agar ia tidak mencoret Okto. Sebab ini hanya pra-latihan. Latihan sebenarnya baru akan dimulai 14 Maret. Namun Blanco tidak mau. Dia malah bilang pilih Okto pulang atau saya yang kembali ke Argentina," ujar Habil.
Habil berharap supaya Okto dapat mengambil hikmah dari kejadian yang menimpanya. "Saya berharap dia mengambil manfaat dari kasus ini. Jangan menjadi malas kalau sudah menjadi seorang bintang. Dia masih bisa mengikuti timnas U-23. Saat ini dia sudah pulang ke Papua," kata Habil.(fas)

Akhirnya , Stefano Lilipaly dan Tonnie Cusell Tiba di Jakarta

Akhirnya , Stefano Lilipaly dan Tonnie Cusell Tiba di Jakarta
Dua pemain naturalisasi asal Belanda, Stefano Lilipaly dan Tonnie Cussell, akhirnya tiba di Jakarta, Minggu (10/3/2013) malam. Setiba di tanah air keduanya langsung menuju ke penginapan di Hotel Sultan, Jakarta.
Stefano dan Tonnie Cusell disambut oleh perwakilan Badan Tim Nasional (BTN), Habil Marati dan Tommy Arief. "Saya senang bisa datang ke Indonesia untuk memperkuat tim nasional. Saya menempuh perjalanan selama hampir 13 jam," ujar Stefano Lilipaly .
Rencananya Senin (11/3/2013), Stefano bersama enam pemain yang sudah bergabung di pelatnas, akan mengikuti latihan fisik di gym yang terletak di Hotel Sultan. Kemudian sorenya mereka akan latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Habil Marati menginformasikan, bahwa besok Stefano Lilipaly dijadwalkan ke kantor imigrasi untuk mengurus proses administrasi kewarganegaaran yang belum selesai.
"Besok Stefano ditemani Marco Paulo selaku Direktur Alih Status dan Transfer Pemain akan ke kantor imigrasi untuk mengurus proses administrasi kewarganegaraan yang belum selesai," tuturnya.(dg)

La Nyalla : Semua Pemain ISL Gabung ke Timnas Mulai 14 Maret

La Nyalla : Semua Pemain ISL Gabung ke Timnas Mulai 14 Maret
Ketua Komite Penyelamat Sepakbola Indonesia (KPSI), La Nyalla Mahmud Mattalitti, menjamin para pemain dari klub peserta kompetisi Indonesia Super League (ISL), akan segera datang memenuhi panggilan tim nasional Indonesia. Semula para pemain dari klub ISL direncanakan akan mulai mengikuti pemusatan latihan nasional (pelatnas) timnas sejak Jumat (8/3/2013). Namun melihat jadwal kompetisi ISL yang padat, La Nyalla mengambil keputusan untuk mengizinkan pemain bergabung ke timnas setelah tanggal 14 Maret 2013.
"Saya sudah bilang klub-klub ISL akan melepas pemainnya setelah tanggal 14 Maret. Karena kami sedang ada kompetisi. Jangan memaksakan ISL untuk memberikan pemain sekarang karena itu akan merusak kompetisinya sendiri," ujar La Nyalla saat dihubungi, Minggu (10/3/2013).
Pemusatan latihan nasional (pelatnas) Timnas Indonesia sudah dimulai sejak Jumat (8/3/2013). Namun saat itu baru ada 6 pemain yang bergabung. Mereka adalah Mario Abeikop (PSBS Biak), Husin J Rahaningmas (Persemalra Tual), Anggi A Yusuf (Persires Bali Devata), Raphael Maitimo, Oktovianus Maniani dan Diego Michiels.
Keenam pemain tersebut sudah mulai latihan di ;apangan C, kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, sejak Jumat (8/3/2013) pagi.
La Nyalla mengatakan, kompetisi ISL akan diliburkan selama sepuluh hari sejak 14 Maret 2013. Hal Ini dilakukan untuk memberikan keleluasaan kepada para pemain untuk memperkuat timnas, tanpa merugikan klub.
"Saya tidak bisa memberikan pemain langsung sesuai jadwal. Nanti setelah tanggal 14 Maret baru dikasih, karena ISL kita liburkan selama 10 hari," jelasnya.
La Nyalla juga menjamin para pemain yang membela klub-klub peserta kompetisi ISL akan datang sesuai jadwal. "Pasti tidak akan molor (pemberian pemain ke timnas red)," tegasnya.(sf)

Demi gabung Timnas , Stefano Lilipaly Rela Gaji nya di Klub Almere City Dipotong

Demi gabung Timnas , Stefano Lilipaly  Rela Gaji nya di Klub Almere City Dipotong
Stefano Lilipaly melakukan pengorbanan besar demi mewujudkan mimpi bermain bersama timnas Indonesia. Gelandang asal klub Divisi Dua Belanda, Almere City itu sampai mengusulkan setengah gajinya ditahan agar diperbolehkan terbang ke Jakarta, dan ikut pemusatan latihan timnas Indonesia jelang laga Pra-Piala Asia 2015 melawan Arab Saudi, Sabtu (23/3).
"Aku mengatakan kepada klub bahwa siap setengah gajiku ditahan agar bisa memperkuat timnas," pungkasnya lewat pesan singkat kepada wartawan, Sabtu (9/3).
Pengorbanan besar itu nampaknya melunakkan manajemen Almere. Buktinya, Stefano tak lama kemudian mengatakan sudah menuju Indonesia bersama Tonnie Cussel, Minggu (10/3). "Aku akan tiba Minggu. Aku berangkat malam ini (waktu Belanda), bersama Tonnie," bebernya.
Pada Jumat (8/3), Stefano sempat mengatakan rencana ke Indonesia terancam batal lantaran tak diberi izin oleh pelatihnya. Lalu, selanjutnya kabar soal itu kembali berubah. Stefano mengatakan baru diizinkan Almere untuk bergabung dengan Timnas Indonesia pada 15 Maret mendatang.
Meski memiliki keinginan besar untuk memperkuat tim Merah Putih, Stefano tak serta merta bisa langsung mewujudkan keinginannya. Untuk terpilih ke dalam skuad utama, gelandang berusia 22 tahun itu mesti memperebutkan satu tempat dengan 58 pemain lainnya yang juga dipanggil Badan Tim Nasional (BTN) untuk melakoni tahap seleksi hingga 15 Maret nanti.(gsd)

Kebelet Mencret , Bolos Latihan , Okto maniani Dicoret dari Timnas !

Kebelet Mencret , Bolos Latihan , Okto maniani Dicoret dari Timnas !
  Oktovianus Maniani dikeluarkan dari tim nasional Indonesia karena tidak disiplin mengikuti latihan. Okto pun langsung meninggalkan Hotel Sultan, Sabtu (9/3/2013)
"Okto tidak disiplin dalam mengikuti latihan, pemain timnas yang lain selalu mengikuti dua kali latihan dalam sehari namun, Okto selalu tidak disiplin dalam mengikuti latihan. Pemain timnas harus disiplin, karena dengan disiplin dia bisa meraih kemenangan melawan Arab Saudi pada 32 Maret mendatang," jelas pelatih timnas Indonesia, Luis Manuel Blanco
Menanggapi keputusan Blanco itu, Okto mengatakan, "Kesalahan saya hanya tidak berkomunikasi saat tidak mengikuti latihan pagi karena saya sakit perut. Saya tidak masalah, namun ini tidak etis karena saya dikeluarkan oleh asisten pelatih Marcos Conenna, seharusnya pelatih kepala Luis Manuel Blanco yang menyampaikan hal ini," kata Okto
Pengurus Badan Tim Nasional (BTN), Tommy Arief, mengaku sudah bicara dengan Blanco soal keputusan mengeluarkan Okto dari timnas.
"Blanco sangat disiplin. Kita sudah berkordinasi dengan dia terkait dengan keputusannya, tetapi dia tetap mengatakan Okto harus dikeluarkan," kata Tommy
"Saat ini kita tidak mengetahui keberadaan Okto, namun kita sudah mengurus tiket pesawat, pada Minggu (10/3/2013) Okto pulang ke Manokwari," tambahnya.

setelah pelatih asal Argentina Luis Manuel Blanco mencoret pemain kelahiran Papua itu dari daftar pemain karena melakukan tindakan indisipliner.
Saat ini mantan pemain Persiram Raja Ampat itu kebingungan. Sebab dia tidak tahu harus bermain sepakbola dimana. Seperti diketahui keputusannya membela tim nasional Indonesia dikarenakan dia tidak mendapatkan kejelasan dari manajemen klub Persepar Palangkaraya.
 (sg)

Hasil Latihan Timnas : Fisik Okto Terkuat , Diego Michiels paling Letoy

Hasil Latihan Timnas : Fisik Okto Terkuat , Diego Michiels paling Letoy
Tim dokter dari PSSI mulai melakukan tes kesehatan kepada enam pemain yang sudah bergabung ke timnas.

Hasilnya, dari keenam pemain tersebut Oktovianus Maniani merupakan yang paling fit kondisinya. Sementara yang paling lemah adalah Diego Michiels.

Dokter tim PSSI Syarif Alwi mengatakan, kondisi kesehatan Diego Michiels sampai saat ini baru 40 persen bila dibandingkan performa aslinya.

Hal itu disebabkan, Diego sudah lama tidak bermain bola.

Untuk meningkatkan kondisinya, Syarif meminta Diego untuk lebih bekerja keras agar bisa mengejar ketertinggalan dari pemain lain.

Apalagi persaingan untuk masuk skuat Timnas Indonesia saat ini cukup berat.

"Kondisi pemain lain pasti lebih baik karena mereka ikut kompetisi. Intinya sekarang adalah Diego harus rutin berlatih, menjaga asupan makanan dan banyak istirahat agar tidak semakin tertinggal," kata Syarif Alwi saat dihubungi di Jakarta, Sabtu (9/3).

Dokter yang pernah menangani Persija FC ini menjelaskan, Oktovianus Maniani merupakan pemain yang baik fisiknya saat ini. Hal itu, kata dia, wajar karena Oktavianus cukup aktif latihan bersama Persepar Palangkaraya.

Sementara pemain yang lain, Diego Michiels, Raphael Maitimo, Husin, Anggi, dan Mario Aibekop tidak ikut kompetisi dan hanya berlatih mandiri. (ga)

Setelah Melihat Latihan 6 Pemain Timnas , Luis Blanco : Level Mereka Masih Tarkam !

Setelah Melihat Latihan 6 Pemain Timnas , Luis Blanco : Level Mereka Masih Tarkam !
Pelatih tim nasional (timnas) Indonesia Luis Manuel Blanco mengaku para pemain yang menjadi penghuni skuad Garuda belum mencapai level Internasional. Ia juga menilai dalam latihan yang hanya diikuti 6 pemain dari 58 nama pemain yang direkomendasikan Badan Tim Nasional (BTN) belum memuaskan.

"Saya melihat level para pemain Indonesia masih sebatas lokal (tarkam ). Saya ingin para pemain lebih meningkatkan kualitas mereka untuk mencapai tingkat yang lebih baik. Pengolahaan bola mereka belum begitu sempurna serta masih harus butuh kerja keras. Terutama Diego yang telah absen selama tiga bulan," terang Blanco di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (8/3/2013).

Sebelumnya pelatih asal Argentina itu mengatakan tidak ingin melakukan banyak eksperimen dengan mempercayakan pemain muda, jelang laga penting melawan Arab Saudi di ajang kualifikasi Pra Piala Asia 2015. Dia menegaskan lebih mengoptimalkan pemain berpengalaman pada laga kontra Arab Saudi. "Saya ingin ingin pemain berpengalaman dioptimalkan. Ini untuk keseimbangan tim. Tapi tidak menutup kemungkinan untuk para pemain muda," jelasnya.

Jelang pertandingan Pra Piala Asia 2015 kontra Arab Saudi baru enam pemain yang mengikuti sesi latihan yang digelar pagi tadi dari 58 nama pemain rekomendasi Badan Tim Nasional (BTN). Keenam pemain tersebut diantaranya Okto Maniani, Rapahel Maitimo, Diego Michels, Anggi A Yusuf, Mario Abeikop dan Husni.


(ad)

Luis Manuel Blanco akan Nonton Laga Persisam vs Persipura

Luis Manuel Blanco akan Nonton Laga Persisam vs Persipura
Pelatih asal Argentina, Luis Manuel Blanco berupaya untuk melakukan pembentukan tim nasional Indonesia yang terdiri dari pemain terbaik di tanah air.
Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menyaksikan langsung pertandingan-pertandingan sepakbola di Indonesia.
Pada Kamis (7/3/2013), mantan pemain Boca Juniors itu menyaksikan pertandingan Arema Indonesia melawan Gresik United. Kemudian dia juga akan menyaksikan laga Persisam melawan Persipura pada 10 Maret.
"Pengamatan pertandingan ini dilakukan untuk melihat pemain-pemain terbaik di Indonesia," ujarnya.
Menurutnya, dia sudah mempunyai bayangan pemain yang akan masuk ke dalam skuad inti 23 pemain yang dipersiapkan untuk menghadapi Arab Saudi di Pra Piala Asia 2015.
Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Maret 2013.
"Saya sudah punya bayangan pemain yang akan masuk di dalam tim. Persentasenya sudah sekitar 80 persen," katanya.
Luis Blanco menegaskan, dia meminta kepada para pemainnya untuk berusaha semaksimal mungkin untuk mendapatkan tempat di tim utama. Sebab dia ingin para pemain itu bisa bersaing di level internasional.
"Mereka harus siap 100 persen bermain di level internasional. Timnas itu menjadi contoh untuk semua klub di Indonesia. Semua pemain punya peluang untuk membela timnas, tetapi tidak ada kostum timnas yang dibeli mereka harus mempertahankan dengan semaksimal mungkin," paparnya.
Pemusatan latihan nasional (Pelatnas) Timnas Indonesia melawan Arab Saudi pada Pra Piala Asia 2015 resmi berlangsung sejak Jumat (8/3/2013) pagi. Terlihat baru enam pemain yang mengikuti latihan, pemain tersebut yaitu, Husin J. Rahaningmas, Anggi A Yusuf, Mario Abeikop, Diego Michiels, Raphael Maitimo, dan Oktovianus Maniani.(ar)

Belum dapat Izin dari Almere City , Stefano Lilypaly Terancam Batal Perkuat Timnas

Belum dapat Izin dari Almere City  , Stefano Lilypaly Terancam Batal Perkuat Timnas
Hasrat pecinta sepakbola Indonesia untuk menyaksikan aksi Stefano Lilypaly di Timnas Indonesia, masih harus dipendam.

Penyebabnya, hingga kini pemain Almere City itu belum mendapat izin dari klub untuk membela timnas.

"Aku menerima kabar buruk dari pembicaraan dengan pelatih. Aku kecewa karena pelatih menginginkan aku bertahan di sini," jelas Lilipaly melalui pesan singkat kepada wartawan, Jumat (8/3).

Pemain kelahiran Arnhem, Belanda, 10 Januari 1990 itu menyatakan, dirinya masih akan berusaha untuk berbicara dengan jajaran pelatih. Ia berharap pembicaraannya kali ini bisa berjalan lebih sukses.

"Aku ingin sekali ke Indonesia dan bermain dengan timnas. Jadi, aku ingin kembali berbicara dengan pelatih hari ini agar dia mengizinkan aku pergi ke Indonesia," tuturnya. (enn)

Gak Dipanggil Timnas , Gak Punya Klub , Stevie Bonsapia Terlantar di tepi Pantai ,...

Gak Dipanggil Timnas , Gak Punya Klub , Stevie Bonsapia Terlantar di tepi Pantai ,...
- Mantan pemain Persipura Jayapura Stevie Bonsapia  menyesali keputusannya memperkuat Timnas Indonesia Pra Piala Asia 2015. Nasib Stevie kini terkatung-katung.
Ia hanya berlatih sendiri di Pantai Hamadi, Papua, karena tidak memiliki klub. Stevie juga tidak masuk daftar 58 pemain pelatnas menghadapi Arab Saudi, 23 Maret 2013.
Stevie memperkuat Indonesia pada laga pembuka Pra Piala Asia 2015 Grup C,
saat takluk 0-1 dari Irak di Dubai, Uni Emirates Arab (UAE), 6 Februari lalu. Stevie turun sekitar 65 menit sebelum digantikan Rasyid Assahid Bakri.
Itu sekaligus 'debut' di bawah asuhan Nilmaizar. Ketika kalah 0-5 dari
Yordania, Kamis (31/1/2013), Stevie absen karena terkendala persoalan paspor.
Keputusan Stevie ke timnas berujung pemecatan dari klubnya, Persipura
Jayapura.
"Tidak ada penyesalan sama sekali kakak. Sekarang saya tunggu perkembangan saja sambil latihan," tutur StevieJumat (8/3/2013).(sp)

Roy Suryo Kunjungi Latihan Timnas , Ketemuan sama Diego Michiels

Roy Suryo Kunjungi Latihan Timnas , Ketemuan sama Diego Michiels
Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora), Roy Suryo, hadir dalam sesi latihan tim nasional Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jumat (8/3). Dalam kesempatannya, suksesor Andi Mallarangeng itu sendiri melontarkan harapannya terkait pembentukan timnas.
"Kami sepenuhnya juga menyerahkan kepada tim pelatih dan berharap tidak ada tangan-tangan dan tidak ada titipan nama," ucap Roy Suryo di sela-sela latihan timnas.
Harapan ini sendiri bukan tanpa sebab. Roy menjelaskan bahwa pihak pemerintah ingin agar timnas diperkuat pemain terbaik, berdasarkan pilihan pelatih.
"Saya sendiri senang sebelumnya pelatih independent dalam memilih 58 pemain. Nanti, setelah itu akan dipilih 23 pemain yang membela timnas," jelas Roy Suryo.

Kehadiran Menpora di SUGBK sendiri tak lebih dari setengah jam. Dalam kunjungannya, suksesor Andi Mallarangeng mengawalinya dengan berdiskusi bersama perwakilan Badan Tim Nasional (BTN), Habil Marati.
Roy sendiri terlihat mempertanyakan pemain yang sudah dan akan bergabung ke timnas. Sementara dalam kesempatannya, ia menjelaskan kedatangan ini sekaligus untuk memberi motivasi kepada skuad Garuda yang baru diperkuat Mario Aibekop, Husin Rahaningmas, Angggi Yusuf, Raphael Maitimo, Diego Michiels, dan Oktovianus Maniani.

"Hari ini saya datang untuk beri semangat sekaligus perhatian meski belum semua hadir. Berdasarkan pembicaraan, ke-57 pemain sudah datang pada 14 Maret. Nanti pada saat itu akan kita buka secara resmi," kata Roy Suryo.

Dalam kehadirannya, Roy juga menghampiri sekaligus menyalami para penggawa timnas. Tak ketinggalan tim kepelatihan yang dipimpin oleh Luis Manuel Blanco.
"Saya berharap nantinya sudah satu Merah-Putih ketika melawan Arab Saudi. Kami juga mohon doa restu dari masyarakat. Kita sudah punya niat yang sama. Nanti, tim ini yang terbaik karena akan diperkuat pemain ISL dan IPL," jelas Roy.(gs)

Kata Habil , Tony Cusell dan Stefano Lilipaly gabung Timnas 10 Maret

Kata Habil , Tony Cusell dan Stefano Lilipaly gabung Timnas 10 Maret
Salah satu perwakilan Badan Tim Nasional (BTN), Habil Marati, menyatakan bahwa jumlah pemain yang memperkuat timnas akan bertambah awal pekan depan. Ia menjelaskan bahwa duo naturalisasi: Tony Cusell dan Stefano Lilipaly akan bergabung pada Minggu (10/3).
"Mereka akan berangkat tanggal 9 dan sudah berada di sini pada Minggu (10/3)," kata Habil Marati di sela-sela latihan timnas di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (8/3).
Selain duo naturalisasi tersebut, Habil juga menjelaskan bahwa trio Persebaya: Andik Vermansah,Taufiq, dan Endra Prasetya akan segera bergabung. Berdasarkan komunikasinya dengan manajemen Persebaya, Andik cs. kemungkinan besar sudah berada di timnas pada Senin (11/3).
"Itu sesuai tiket yang kita kirim berdasarkan permintaan manajemen Persebaya," terang Habil.
Terkait pemain ISL, Habil menambahkan bahwa Harbiansyah telah menjanjikan untuk mendatangkan mereka mulai 14 Maret 2013.
"Jadi, saya perkirakan semua pemain sudah bergabung pada 14 Maret," jelas Habil.(dg)

Bersama 5 Pemain Lain , Diego Michiels Ikut Latihan Timnas

Bersama 5 Pemain Lain , Diego Michiels Ikut Latihan Timnas
- Jelang pra Piala Asia 2015 melawan Arab Saudi, enam pemain tim nasional Indonesia sudah bergabung dalam pemusatan latihan nasional (pelatnas) di bawah pengelolaan Badan Tim Nasional.
Enam pemain tersebut yaitu, Mario Abeikop (PSBS Biak), Husin J Rahaningmas (Persemalra Tual), Anggi A Yusuf (Persires Bali Devata), Raphael Maitimo, Oktovianus Maniani dan Diego Michiels.
Latihan ini merupakan yang pertama bagi Diego Michiels, setelah kembali bebas usai menjalani hukuman akibat tindak pengeroyokan yang dilakukannya kepada Mef Paripurna.
Mereka melakukan latihan di lapangan C, Komplek Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (8/3/2013), sekitar pukul 08.30 WIB.
Terlihat pelatih timnas Luis Manuel Blanco ditemani oleh asisten pelatih timnas, Jorge Gregorio dan pelatih fisik, Marcos Conena memimpin latihan.
Para pemain melakukan latihan ringan seperti pemanasan, memainkan bola dari kaki ke kaki, serta berbagai latihan lainnya.
Pelatnas Timnas Indonesia ini ditujukan untuk mempersiapkan tim jelang berlaga melawan Arab Saudi di Pra Piala Asia 2015 yang akan dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, 23 Maret 2013.(dsg)

Laga Gresik United vs Arema disaksikan pelatih Timnas , Luis Manuel Blanco

Laga Gresik United vs Arema disaksikan pelatih Timnas , Luis Manuel Blanco
Pelatih timnas asal Argentina Luis Blanco mulai bergerilya memantau pemain yang dipersiapkan jelang menghadapi Arab Saudi di ajang Pra Piala Asia. Salah satu tempat yang dijadikan referensi untuk mencari pemain adalah Gresik yang kebetulan ada pertandingan Persegres melawan Arema Cronous, Kamis (7/03/2013).

Menurut Luis Blanco, alasan dirinya terjun langsung melihat kemampuan pemain karena waktu persiapan seleksi pemain yang terlalu mepet. "Dengan waktu yang mepet, saya sengaja melihat sendiri pemain yang akan diseleksi sebagai persiapan menghadapi Arab Saudi," ujarnya kepada wartawan.

Diakui Luis Blanco, ada beberapa pemain yang akan dijaring mengikuti seleksi dari 50 pemain gabungan dari ISL maupun IPL. "Semua pemain yang mengikuti kompetisi, saya akan pantau terus baik untuk mendapatkan pemain terbaik," tandasnya.

Saat ditanya dari 50 pemain yang akan mengikuti seleksi bakal diciutkan jadi berapa pemain. Menurut Luis Blanco, sesuai standar FIFA nantinya dipilih 23 pemain.

"Untuk sementara saya memilih 23 pemain dulu. Tapi, tidak menutup kemungkinan bakal ada bongkar pasang pemain lagi," ungkapnya.

Rencananya, dalam metode latihan selama seleksi. Pelatih timnas asal Argentina itu akan memberikan menu latihan 2 kali sehari baik itu praktek di lapangan maupun teori di kelas.

"Dengan waktu singkat, saya membutuhkan pemain yang berpengalaman. Selain itu, menghadapi tim besar semacam Arab Saudi. Saya selalu menargetkan kemenangan di setiap pemain dengan cara memupuk mental pemain agar selalu tertanam jiwa mental yang selalu menang," ungkapnya.(sf)

Persipura Lepas Pemain ke Timnas Usai Tur kalimantan

Persipura Lepas Pemain ke Timnas Usai Tur kalimantan
tujuh pemain Persipura Jayapura dipastikan tak bisa bergabung pemusatan latihan tim nasional Indonesia, dalam waktu dekat ini.
Pelatih Persipura, Jacksen F. Tiago sendiri menyatakan bahwa pihaknya akan memakai ketujuh pemainnya itu di tur Kalimantan.
Menurut Jacksen, hal itu juga sesuai dengan hasil rapat tim pelatih dengan manajemen Persipura. Ia menjelaskan bahwa tim pelatih dan manajemen Persipura sendiri sudah sepakat akan melepas tujuh pemainnya: Ricardo Salampesy, Ruben Sanadi, Emanuel Wanggai, Ian Louis Kabes, Boas Solossa, Patrich Wanggai, dan Ferinando Pahabol, bila tak berbenturan dengan jadwal pertandingan Persipura.
"Hasil rapat tim pelatih dengan manajemen memutuskan bahwa pemain Persipura akan tetap ikut dan bertanding di tur Kalimantan. Pemain kami akan bergabung dengan timnas seandainya tidak berbenturan dengan jadwal bertanding Persipura. Demikian keputusan kami sebelum keberangkatan menuju Samarinda, pagi tadi," jelas Jacksen dalam pesan singkat, Kamis (7/3).
Di tur Kalimantannya, Persipura sendiri dijadwalkan melawan dua tim besar: Persisam Putra Samarinda pada 10 Maret dan Mitra Kukar pada 14 Maret. Dua pertandingan ini dianggap penting mengingat jarak poin dengan Persipura, sangat tipis.
Persipura yang kini menempati posisi kedua sendiri mengantungi poin 21. Adapun Mitra Kukar yang menghuni peringkat ketiga memiliki poin 19, sementara Persisam dengan poin 16.  
Sementara itu, Sekretaris Tim Persipura, Thamrin Sagala membenarkan keputusan itu. Namun, ia menjelaskan bahwa Persipura tetap berkomitmen melepas pemain ke timnas.
"Tentu kami akan lepas karena sudah ada rekonsiliasi. Namun, kami kemungkinan akan kirim 7 pemain setelah laga terakhir tur kalimantan melawan Mitra Kukar. Kemungkinan kami baru bisa melepas mereka ke Jakarta pada 15 atau 16 Maret. Yang jelas, kami tetap berkomitmen melepas pemain ke timnas," terang Thamrin Sagala.(sf)

Semen Padang Lepas Pemain ke Timnas Usai Lawan Curchill Brothers

Semen Padang Lepas Pemain ke Timnas Usai Lawan Curchill Brothers
Manajemen klub Semen Padang menjamin para pemain untuk tampil membela tim nasional Indonesia.
Namun izin pemain baru diberikan setelah klub berjuluk Kabau Sirah berlaga pada pertandingan melawan Churcill Brothers pada AFC Cup 2013, di Shri Shiv Chhatrapati Comlex, Selasa (12/3/2013).
“Pemain akan kami lepas setelah selesai menjalani laga kedua AFC Cup di India,” ujar Direktur PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP) Erizal Anwar, Kamis (7/3/2013).
PSSI melalui Badan Tim Nasional (BTN) sudah memanggil 58 pemain untuk mengikuti pelatnas. Enam diantaranya adalah pemain Semen Padang. Yakni Jandia Eka Putra, Novan Setya, Syaifullah, Arif Nuansyah, Nur Iskandar, dan Titus Bonai.
“Kalau semua pemain berada di dalam kondisi fit, tentu semuanya akan diizinkan untuk membela timnas. Kami selalu melepas pemain begitu juga sekarang,” jelasnya.(sg)

Malam Ini , Diego Michiels Gabung Timnas

Malam Ini , Diego Michiels Gabung Timnas
Setelah resmi menghirup udara bebas, Diego Michiels, mulai menapaki jalannya untuk kembali membela Timnas Indonesia. Diego direncanakan bergabung bersama rekan-rekannya di Hotel Sultan Jakarta, untuk menjalani seleksi pemain Timnas jelang pertandingan melawan Arab Saudi, 23 Maret mendatang.

Rencana tersebut diungkapkan perwakilan Badan Tim Nasional (BTN) Habil Marati saat dihubungi wartawan,  Kamis (7/3). Habil menyatakan, selain Diego Michiels, Okto Maniani dan Musafri juga bergabung timnas.

"Ada Okto, Diego, Musafri mau datang. Latihan akan dimulai besok pagi," kata Habil Marati yang juga mantan Manajer Timnas PSSI tersebut.

Seperti diketahui, Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, hari ini memvonis Diego Michiels dengan pidana 3 bulan 20 hari. Namun Diego langsung bebas karena sudah menjalani hukuman saat masih berstatus tersangka hingga pembacaan putusan.

Hingga sore hari ini, baru ada empat pemain yang bergabung ke timnas. Pemain terakhir yang bergabung adalah hanya pemain naturalisasi asal Belanda, Raphael Maitimo. Maitimo menyusul tiga pemain yang sejak pertengahan Februari sudah bergabung. (an)

Luis Manuel Blanco jabat manajer sekaligus Pelatih timnas

Luis Manuel Blanco jabat manajer sekaligus Pelatih timnas
Era baru manajemen tim nasional Indonesia akan segera terlihat. Posisi manajer dan pelatih yang selama ini dipisahkan, mulai Maret ini akan disandang satu orang saja, Luis Manuel Blanco.
Hal itu diputuskan oleh badan Tim Nasional untuk menyederhanakan atau mempermudah urusan administrasi yang melibatkan tim nasional. Begitu pula soal tanggung jawab atas prestasi tim tersebut, gagal atau berhasil memenuhi target yang digariskan oleh PSSI.
"Ini era baru. tak perlu lagi ada manajer sendiri, lalau pelatih sendiri. Saat ini manajer dan pelatih tim nasional langsung dijabat oleh Luis Blanco. Biarlah ia bekerja dengan baik dan tanpa gangguan. Sementara BTn akan menyediakan tenaga-tenaga profesional yang membantu tugas Blanco," ungkap Harbiansyah hanafiah, Wakil Ketua BTN.
Setelah mengantungi SK sebagai Wakil Ketua BTN, Harbiansyah bersama Ketua BTN, Isran Noor, hingga kini memang belum membentuk struktur kepengurusan BTN. "Namun dalam waktu singkat kami  akan segera bentuk kepengurusan karena semuanya sudah semakin dekat, termasuk jadwal pertandingan melawan Arab audi 23 maret nanti," ujar Harbiansyah.
Demis Djamaoedin, mantan pengurus BTN, diusulkan oleh Harbiansyah untuk mengisi salah satu jabatan administartif di BTN. "Demis memiliki kemampuan untuk mengatur administrasi timnas dengan baik seperti yang pernah ia lakukan pada timnas era sebelumnya," ungkap Harbiansyah.
Bagi  Harbiansyah, saat ini yang sangat mendesak dan harus segera diisi adalah posisi pelatih kiper. Selama ini Blanco hanya dibantu oleh dua asisten, Marcos Conenna, asisten pelatih; dan Jorge di Gregiorio, asisten pelatih fisik. "Untuk posisi pelatih malah tidak ada. Padahal posisi itu sangat penting karena Blanco dan kedua asistennya buknlah pelatih yang memiliki keahlian khusus untuk melatih kiper," kata Harbiansyah.
Sementara soal beberapa tunggakan gaji dari manajemen timnas sebelumnya terhadap pelatih, dan para asistennya, kini  tengah menjadi pembicaraan serius di BTN. "Terus terang belum ada jalan keluar yang pas. namun saya berharap setelah Kongres PSSI 17 Maret nanti, semua akan jelas sehingga kami tidak ragu lagi untuk melangkah," tutur Harbiansyah.(sf)

Ujicoba Timnas Vs Mali Batal

Ujicoba Timnas Vs Mali Batal
Laga ujicoba antara Timnas Indonesia melawan Mali terancam batal digelar pada 14 Maret nanti. Pasalnya, pihak Mali menginginkan laga dihelat pada 17 atau 18 Maret nanti.

Sebelum mengelar pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Asia 2015 melawan Arab Saudi ppada 23 Maret nanti, Timnas Indonesia rencananya menggelar laga ujicoba melawan Mali di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada 14 Maret nanti.

Namun, Habil tak menginginkan laga tersebut digelar pada 17 atau 18 Maret. Pasalnya, Habil beralasan bahwa tanggal tersebut di luar FIFA Match Day.


"Tanggal segitu bukan FIFA match day. Jadi, kami akan berkomunikasi ke FIFA, apakah laga tersebut bisa termasuk (dikategorikan) pertandingan resmi. Kami juga akan berkomunikasi dengan Mali," tutur Habil saat dihubungi wartawan, Rabu (6/3/2013) WIB.

Opsi terakhir adalah kemungkinan menggelar uji coba itu setelah laga kedua Pra-Piala Asia Australia 2015 melawan Arab Saudi pada 23 Maret mendatang. "Kalau tidak bisa, mungkin tanggal 26 Maret setelah melawan Arab Saudi. Tanggal tersebut sesuai kalender FIFA," beber politisi dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu.(cb)