UP
    Latest News

Persib Punya Pemain Baru saat Tour Kalimantan

Persib Punya Pemain Baru saat Tour Kalimantan
Manajer Persib Bandung Umuh Muchtar menyatakan seorang pemain baru akan segera bergabung dalam waktu dekat ini. Sang pemain tersebut bahkan akan membela tim Maung Bandung dalam tur tandang ke Kalimantan pertengahan Februari mendatang.
Dikatakan Umuh, pemain tersebut memang pemain yang selama ini diincar Persib. Meski demikian, ia masih merahasiakan identitas pemain yang diburu tersebut.
“Pemain ini akan dibawa saat tandang ke Kalimantan. Sudah 95 persen ia akan bergabung,” ujar Umuh.
Persib sendiri akan bertandang ke Kalimantan menghadapi Persisam Samarinda, Minggu (17/2) dan satu pertandingan tandang lainnya melawan Mitra Kukar, Kamis (21/2).
“Mudah-mudahan cepat beres. Dengan adanya tambahan pemain yang pastinya untuk memenuhi kebutuhan tim,” tambah Umuh.
Belum jelas siapa pemain yang dimaksud oleh Umuh, yang pasti pendaftaran pemain ISL sudah ditutup bulan Januari lalu.[bnt]

Asisten Pelatih Timnas Botak asal Brazil Belum Gajian 6 Bulan

Asisten Pelatih Timnas Botak asal Brazil Belum Gajian 6 Bulan
- Jelang menghadapi Timnas Irak di ajang PraPiala Asia, Rabu (6/2/13), Timnas Indonesia rupanya memiliki masalah non-teknis terkait bayaran pelatih yang ditunggak oleh PSSI pimpinan Djohar Arifin.

Hal itu terungkap setelah Asisten Pelatih Tim Garuda, Fabio Oliveira, mengaku belum menerima gaji dalam enam bulan terakhir, yang merupakan kewajiban organisasi induk sepak bola tanah air.

Sejak dikontrak pada bulan April 2012, bukan limpahan uang yang sering diterima pelatih botak asal Brasil itu, melainkan janji palsu dari pengurus PSSI Djohar. Ia menegaskan hanya rutin mendapat bayaran selama empat bulan pertama.

Upaya penyelesaian sudah dilakukan coach Fabio dengan berkomunikasi langsung ke Sekretaris Jenderal PSSI Halim Mahfudz. Tapi, belum ada solusi nyata. “PSSI sebagai organisasi profesional, masak perlu ditekan. Solusinya, hak dan kewajiban harus seimbang. Begitu saja,” ujar Fabio saat dikonfirmasi melalui telepon, Senin (4/2/13).

Fabio menambahkan, selain dirinya, pelatih kepala timnas, Nil Maizar juga punya persoalan yang sama soal tunggakan gaji. Namun, ia mengaku tidak mengetahui kisaran nominal serta berapa bulan gaji sahabatnya itu.

“(Nil Maizar) Pasti belum dibayar juga, tapi enggak tahu beberapa bulan,” katanya. Ia pun berkomitmen persoalan tunggakan gaji ini tak akan sampai mengganggu fokus pertandingan melawan Irak, besok. “Kami latih timnas untuk 250 juta masyarakat Indonesia bukan buat PSSI,” tegasnya.

Kendati hak yang seharusnya diterima belum dipenuhi, Fabio, Nil Maizar dan staf pelatih timnas, tetap berusaha memberikan yang terbaik dalam mengarahkan skuad Merah Putih yang bakal berlaga di pentas internasional. [dst]

Bernhard Limbong : Indonesia Pasti diHajar Irak

Bernhard Limbong : Indonesia Pasti diHajar Irak
PSSI pimpinan Djohar Arifin Husin tidak yakin Timnas Indonesia akan mampu menahan Irak meskipun diperkuat oleh para pemain dari kompetisi Indonesia Super League (ISL). Hal itu disampaikan oleh Penanggungjawab Timnas Indonesia PSSI, Bernhard Limbong, yang mengakui bahwa di atas kertas, Irak memang jauh lebih unggul dari Indonesia.
Bernhard Limbong mengajak publik sepakbola nasional untuk berpikir realistis. Irak, lanjutnya, adalah salah satu macan Asia yang pernah merebut gelar juara Piala Asia 2007. Oleh karena itu, sangat sulit bagi Timnas Indonesia asuhan Nil Maizar untuk mengalahkan Irak, bahkan atau sekadar menahan imbang.
Jikapun harus kalah, kata Bernhard Limbong, para punggawa Timnas Indonesia harus berjuang sekuat tenaga dan kalah dengan terhormat. Bernhard Limbong meminta kepada semua pihak agar menilai timnas yang sekarang dengan lebih bijak, jangan langsung menghakimi, atau bahkan mencela.
“Saya pikir masyarakat harus melihat situasi dan kondisi yang juga berkembang di Indonesia belakangan ini. Jangan menilai penampilan mereka secara sepihak, tapi harus lebih bijak lagi dan mendukungnya,” himbau Bernhard Limbong .
“Sekarang begini, Irak adalah salah satu juara Asia. Tentunya bisa dikatakan kualitas dan pengalaman mereka di atas kita. Kalau pun kita kalah, kita harus kalah secara terhormat,” timpalnya.
Lebih lanjut Bernhard Limbong mengatakan bahwa dirinya pun merasa tidak yakin Timnas Indonesia akan mampu mengimbangi permainan Irak meskipun diperkuat oleh para pemain dari ISL.
“Saya juga tidak yakin kalau tim kita diisi pemain Indonesia Super League (ISL) akan mampu mengimbangi permainan Irak. Toh semua butuh proses,” tandas Bernhard Limbong.
Timnas Indonesia akan menghadapi Irak dalam laga perdana Pra Piala Asia 2015 di Dubai, Uni Emirat Arab, pada 6 Februari 2013 mendatang. Selain Irak, Andik Vermansyah dan kawan-kawan juga masih harus menghadapi Arab Saudi dan Cina.(dgv)

Persiram vs Persita = 1-0 , Kemenangan Perdana

Persiram vs Persita = 1-0 , Kemenangan Perdana
Persiram Raja Ampat akhirnya bisa merasakan manisnya sebuah kemenangan di Indonesia Super League 2012/2013. Pada laga yang berlangsung di Stadion Wombik, Sorong, Senin (4/2), Skuad Dewa Laut berhasil mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 1-0.
Gol tunggal kemenangan Persiram dicetak oleh pemain bertahan, Pierre Patrick Semme pada menit ke-38. Mantan bek Arema Indonesia itu mencetak gol melalui tendangan jarak jauh yang melesat kencang tanpa mampu dihadang Mukti Ali Raja, yang sore tadi dipercaya mengawal gawang Persita.
Kemenangan perdana  di ISL 2012/2013 ini disambut gembira oleh pelatih Persiram, Jaya Hartono. Jelas ini akan meningkatkan motivasi para pemain menghadapi laga berikutnya.
“Saya sangat puas dengan hasil pertandingan ini. Kemenangan ini juga sangat diapresiasi penonton dan supporter setia Persiram lainnya,” kata Jaya Hartono, melaluin pesan singkatnya.
Menurut eks pelatih Persib Bandung ini, tuan rumah Persiram memang menguasai penuh jalannya pertandingan. Namun, Jaya juga menilai factor cuaca yang terik, memberikan andil besar bagi penampilan kurang maksimal dari pemain Persita.
"Asisten pelatih Persita Tanggerang mengaku kecapaian dengan cuaca panas di stadion Wombik," katanya.
"Saat ini juga saya akan persiapkan tim untuk tur away ke Persela Lamongan dan Persepam Madura pada 10 - 14 Februari mendatang," imbuh Jaya Hartono.
Sementara itu, pelatih Persita, Elly Idris, memilih untuk langsung fokus pada laga Persita berikutnya di kandang sendiri. Hanya membawa 15 pemain ke Papua, menggambarkan betapa Pendekar Cisadane memang memilih realistis, dan menyimpan beberapa pemain inti di Tangerang, agar lebih fresh, saat menjamu Barito Putera, 10 Februari mendatang.(zc)

Simon McMenemmy Berharap Pendukung Persib Bantu Pelita Bandung Raya Teror Persija

Simon McMenemmy Berharap Pendukung Persib Bantu Pelita Bandung Raya Teror Persija
Pelatih Pelita Bandung Raya (PBR) Simon McMenemmy berharap pada pertandingan kandang keempat mereka, Selasa (5/2/13) ini akan lebih banyak penonton yang menyaksikan laga. Hal ini diutarakannya mengingat tim tamu yang akan mereka hadapi, Persija Jakarta, adalah musuh bebuyutan Persib Bandung dan kemungkinan besar akan menyedot perhatian bobotoh.
Simon mengaku tidak khawatir jika kemungkinan banyak suporter Persib yang datang karena penasaran dengan Persija. Ia justru senang, karena selama ini pemainnya belum merasakan kondisi stadion yang dipenuhi penonton.
"Di tiga pertandingan kandang kemarin, kami seperti sedang bermain tandang. Karena penonton hanya segelintir saja. Hal ini wajar karena kami adalah tim yang baru, dan belum mampu menarik massa. Namun saya berharap di pertandingan ini kami bisa mendapatkan dukungan yang lebih besar," ujarnya ketika ditemui seusai uji coba lapangan di Stadion Siliwangi, Bandung, Senin (4/2/13) sore.
Pada tiga pertandingan sebelumnya, PBR menggelar laga mereka di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Selama tiga pertandingan tersebut, stadion sepi penonton. Panpel bahkan mengalami kerugian karena penjualan tiket pertandingan tidak signifikan.
"Karena bagaimanapun, tim kami juga ingin merasakan dukungan penonton yang begitu banyak. Kondisi stadion yang sepi penonton, dengan stadion yang dipenuhi berpuluh ribu penonton tentu akan memberikan suasana yang jauh berbeda," ucap Simon.
Pertandingan PBR menjamu Persija Jakarta akan digelar di Stadion Siliwangi, Selasa (5/2/13) pukul 15.30 WIB. ini adalah kali pertama bagi PBR berlaga di Stadion Siliwangi.(dg)