UP
    Latest News

Pemanasan Global Sebabkan Kepunahan Kadal

Kalau Pemanasan Global Terus, Kadal Bisa  Punah
Kalau Pemanasan Global Terus, Kadal Bisa Punah: ilustrasi: google
Pemanasan global memang begitu berpengaruh pada kehidupan. Studi baru menyatakan bahwa pemanasan global ini bisa membunuh seperlima dari seluruh kadal di dunia pada 2080 nanti.

Menurut jurnal Science, peneliti yang melakukan survei dari seluruh dunia tentang populasi kadal mengatakan kadal sangat sensitif terhadap perubahan iklim. Para peneliti itu, yang dipimpin oleh Barry Sinervo, profesor ekologi dan biologi evolusi di University of California, Santa Cruz, melakukan survei utama mengenai populasi kadal di seluruh dunia, mengkaji dampak dari kenaikan temperatur pada kadal, dan menggunakan temuan mereka untuk mengembangkan pola ramalan resiko kepunahan.



Jika populasi kadal sedikit, maka dapat mengacaukan ekosistem. Bagaimana tidak, kadal merupakan bagian penting dari rantai makanan. Kadal merupakan mangsa penting bagi banyak burung, ular, dan predator serangga rakus. Para ilmuwan mengatakan karena kepunahan populasi kadal yang sedang terjadi berkaitan langsung dengan perubahan iklim, maka membatasi produksi karbon dioksida -yang memicu pemanasan global- sangat penting guna menghindari gelombang kepunahan kadal pada masa depan. Para ilmuwan memperkirakan kemungkinan kepunahan spesies sebesar 6% di tahun 2050 dan 20% di tahun 2080. (opie/afp)

No comments:

Post a Comment