UP
    Latest News

Tekuk Napoli 2-0, Juve Masih Belum Terkalahkan

Tekuk Napoli 2-0, Juve Masih Belum Terkalahkan

Tekuk Napoli 2-0, Juve Masih Belum Terkalahkan
Turin - Duel di Juventus Stadium antara dua tim teratas Seri A saat ini dimenangi Juventus. Sang tuan rumah menang dua gol tanpa balas atas Napoli dan jadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan sampai saat ini.

Pada laga yang berlangsung Minggu (21/10/2012) dinihari WIB, Juve tampil dengan mengandalkan Sebastian Giovinco dan Fabio Quagliarella di lini depan. Sementara, Napoli mengandalkan Edinson Cavani dan Goran Pandev, sedangkan Lorenzo Insigne duduk di bangku cadangan.

Dalam catatan yang dilansir oleh Soccernet, Napoli tampil sedikit mendominasi penguasaan bola; 51:49. Namun, Juve lebih banyak melepaskan tembakan; 14:4. Namun, hanya lima tembakan Juve yang mengarah tepat sasaran.

Pada 10 menit pertama, Juve sudah mendapatkan peluang melalui Arturo Vidal dan Giorgio Chiellini. Namun, tendangan keduanya masih meleset dari sasaran.

Napoli tak mau kalah. Mereka membalas. Cavani kemudian mendapatkan peluang di menit ke-27. Sial baginya, tendangannya masih menerpa mistar gawang.

Di penghujung babak pertama, tendangan Claudio Marchisio dari luar kotak penalti juga belum membuahkan hasil. Sepakannya masih bisa dihalau. Sedangkan tendangan Gokhan Inler di sisi seberang juga sama-sama belum berujung jadi gol.

Skor 0-0 terpampang ketika kedua tim turun minum.

Juve masih terus menekan di babak kedua. Kwadwo Asamoah sempat mendapatkan peluang di menit ke-48, tapi kembali bernasib sama seperti peluang-peluang Juve sebelumnya. Begitu juga dengan peluang dari Giovinco tak lama setelahnya.

Ketika pertandingan memasuki menit ke-60, Juve mulai melakukan pergantian.

Quagliarella digantikan Alessandro Matri. Selanjutnya, berturut-turut, Arturo Vidal digantikan oleh Paul Pogba dan Asamoah digantikan oleh Martin Caceres. Pogba dan Caceres kemudian menjadi pemecah kebuntuan dari tuan rumah.

Pada menit ke-80, Juve mendapatkan sebuah sepak pojok. Tendangan yang dieksekusi oleh Andrea Pirlo itu disambut dengan sundulan oleh Martin Caceres. Gol! Dan Caceres pun berlari ke arah tribun untuk merayakannya. Salah satu ikon Juve, Pavel Nedved, juga tampak bersorak merayakan gol itu dari tribun.

Tak butuh waktu lama bagi Juve untuk menggandakan keunggulan. Semenit berselang, Pogba menyambar bola hasil buangan bek Napoli dengan tendangan voli kaki kiri. Tendangan itu mengarah ke pojok bawah gawang Napoli dan Morgan De Sanctis tak mampu menjangkaunya.

Tertinggal dua gol, Walter Mazzarri kemudian mencoba untuk tampil menekan. Ia kemudian memasukkan Insigne untuk menggantikan Alessandro Gamberini. Tetapi, sampai akhir laga, skor 2-0 untuk Juve tetap tidak berubah.

Kemenangan ini memperkokoh posisi Juve di puncak klasemen. Dari delapan laga, mereka mengoleksi tujuh kemenangan dan satu hasil imbang. The Old Lady kini mengoleksi 22 poin, unggul tiga angka atas Napoli yang berada di posisi kedua.

Khusus bagi Napoli, ini adalah kekalahan pertama mereka di Seri A musim ini.

Susunan Pemain

Juventus: Storari; Barzagli, Bonucci, Chiellini; Lichtsteiner, Marchisio, Pirlo, Vidal (Pogba 75), Asamoah (Caceres 77); Quagliarella (Matri 60), Giovinco.

Napoli: De Sanctis; Campagnaro, Cannavaro, Gamberini (Insigne 84); Maggio, Inler, Behrami (Dzemaili 87), Zuniga; Hamsik; Pandev, Cavani.
(dtc/roz) Sumber: detiksport

Sekian : Tekuk Napoli 2-0, Juve Masih Belum Terkalahkan
BeritaSepakBolaDunia88.blogspot.com | Label : Liga Italia
Twitter : Follow @beritabola88 | Facebook : Like Facebook.com/Beritabola88

No comments:

Post a Comment