UP
    Latest News

Gambar Mengagumkan Karya Seniman Surealis Hungaria


Mengagumkan! Mungkin itulah satu kata yang dapat melukiskan gambar-gambar di bawah ini yang merupakan hasil karya seniman surealis asal Budapest Hungaria.
Sarolta Bán, wanita kelahiran Budapest 29 tahun silam ini awalnya merupakan seorang desainer perhiasan. namun setelah mengenal tehnik manipulasi foto digital ia kemudian beralih ke seni Surealis, yang sekarang menjadi kegemaran serta aktivitas utamanya.
“Saya suka menggunakan unsur-unsur biasa dan dengan menggabungkan mereka, aku bisa memberinya berbagai cerita dan kepribadian. Saya berharap bahwa makna gambar-gambar saya tidak terbatas, terbuka dalam berbagai cara, sehingga masing-masing orang dapat merubah gambar tersebut menjadi aspek pribadi mereka.” tutur Sarolta.
Dalam halaman web pribadinya, seniman cantik ini tidak banyak membahas tentang dirinya atau memberikan identitas lengkapnya.
“Aku tidak begitu baik dalam berbicara tentang diriku, aku lebih suka berbicara dengan gambar,” tulis Sarolta pada halaman web-nya
Diketahui, Surealisme merupakan suatu budaya yang mulai berkembang pada pertengahan 1920-an dan kemudian menyebar ke seluruh penjuru dunia. Seni ini banyak memiliki unsur-unsur kejutan dalam setiap karyanya, misalnya suatu benda diletakkan berdekatan dengan barang yang lain dengan alasan yang terkadang kita tidak pahami.
Inilah sebagian dari karya Sarolta Bán, jika ingin melihat seluruh karyanya anda dapat mengunjungi situs pribadinya, saroltaban.com.
Sarolta BánSarolta Bán
Sarolta BánSarolta BánSarolta BánSarolta BánSarolta BánSarolta BánSarolta BánSarolta BánSarolta BánSarolta BánSarolta BánSarolta Bán




di kutip dari : http://www.klikunic.com/2011/11/gambar-mengagumkan-karya-seniman.html#ixzz1d6M9wJ5w
 


Kutipan dari : http://www.unic29.com/2011/11/gambar-mengagumkan-karya-seniman.html#ixzz1dZqFDer7

No comments:

Post a Comment