UP
    Latest News

Satu Suporter Tewas Masih Belum Dikenali

Headline
inilah.com/WirasatriaINILAH.COM, Jakarta - Hingga Selasa (22/11/2011) siang, identitas satu korban tewas dalam insiden di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, belum juga diketahui. Saat ini jenazah pria yang diperkirakan berusia sekitar 20 tahun itu masih berada di kamar mayat RSCM.

"Masih ada di kamar jenazah, dari semalam belum ada yang datang dan mengenali jenazahnya," ucap petugas Forensik & Medikolegal RSCM, Yuli Budi Ningsih saat dihubungi INILAH.COM, Selasa (22/01/2011).

Yuli Budi Ningsih mengatakan jenasah tersebut mempunyai ciri-ciri usia sekitar 20 tahun, berpostur tinggi, kurus, berambut lurus dan berkulit sawo matang. Namun tidak adanya kartu identitas mempersulit proses identifikasi.

"Yang mengenali saja semalam tidak ada, jadi memang susah. Kita periksa saja, nanti kalau tidak ada yang mengenali ya terpaksa kita makamkan jika sudah tiga sampai lima hari tidak ada yang ambil, sebab kasihan," ucapnya lagi.

Jenasah yang hingga saat ini masih terbujur kaku di kamar mayat RSCM itu merupakan satu dari dua orang suporter yang tewas karena berdesak-desakan untuk memaksa masuk ke dalam Stadion Utama Gelora Bung Karno, saat pertandingan final sepak bola SEA Games ke-26.

Satu korban tewas lainnya yakni Reno Alpian (20), warga Cililitan Besar RT 02 RW 04, Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur, sudah dibawa pulang ke rumah duka. Selain dua orang tewas, tujuh orang suporter juga terluka dalam final semalam dan dibawa ke RS. Mintoharjo.[bay]

No comments:

Post a Comment