UP
    Latest News

Sedia Koran Saat Kehujanan


Kalau hari akan hujan, tentu akan ada gejala-gejala yang dapat dilihat kasat mata. Awan hitam, angin kencang, maka kita akan siap-siap mencari payung agar kita tidak basah kuyup. Nah, sekarang, sobat www.inioke.com yang khususnya pelajar dan mahasiswa, nggak usah cemas kalau seandainya seragam, sepatu, atau baju yang harus dikenakan esok harinya tapi malah basah kuyup dan nggak akan kering untuk esok harinya.

Inioke.com mau membagi tips-tips kecil ini buat teman-teman semuanya. Siapa tahu nanti ketika ada hujan lebat sobat www.inioke.com terjebak dijalanan. Nggak mungkin juga kan menunggu hujan sampai reda. Kalau gitu, tancap gas aja kalau ada hujan, karena ada rahasia ampuh buat teman-teman semua untuk mengeringkan pakaian yang basah karena hujan. Jadi nggak usah pusing lagi ya kalau takut baju seragam dan sepatu yang harus di pakai besok nggak kering. Well, let's follow guys!



Untuk mengeringkan baju dan sepatu yang basah karena hujan, teman-teman perlu menyediakan koran. Koran sifatnya sangat mudah menyerap air di pakaian dan sepatu anda dan bisa menuapkan air yang suda diserap tadinya.

Alat dan bahan :
1. Koran bekas seperlunya
2. Lantai yang bersih dan cukup untuk menggelar seragam anda

Langkah langkahnya :

1. Cuci bersih baju dan sepatu
2. Keringkan cukup dengan perasan tangan paling tidak sudah tidak ada air yang diserap oleh baju dan sepatu
3. Siapkan koran bekasnya
4. Untuk baju atau celana seragam: gelar kertas koran di atas lantai untuk alas, gelar baju di atas koran tadi, tutup bagian atas baju dengan koran lain. Jadi bagian atas baju dan bawah dilapisi dengan koran
5. Untuk sepatu : Masukan lembaran koran ke dalam sepatu sampai penuh, nggak perlu dilipat cukup masukan aja lalu taruh sepatu di tempat yang kering
Tunggu sampai keesokan hari tinggal di setrika dan siap di pake lagi. Emang nggak bisa sekering dijemur di bawah matahari tapi paling tidak udah mendingan

No comments:

Post a Comment