UP
    Latest News

Belajar Membuat dan Menggunakan Variabel Pada PHP

Variabel dalam PHP bisa diabaratkan sebuah ruang yg menampung sebuah nilai, nilainya itu bisa berupa text, angka, tag html atau string lainnya, atau bisa jg menampung variabel lainnya.
Membuat nama variabel harus di awali dengan simbol ‘$’ lalu diikuti namanya.
Contoh nama variabel : $test
Nama variabel bisa dibuat dengan sembarang nama, dan tanpa spasi tentunya.
Bagaimana memasukan nilai pada variabel ?
Mudah sekali, ini contohnya:
$test=1;
Maka variabel $test bernilai angka 1.
Contoh lainnya:
$test=”hello word”;
Maka variabel $test bernilai string ‘hello word’.
Dan perlu di inggat ketika memasukan nilai variabel, nilainya harus di akhiri dengan tanda ; (titik koma), dan memang pada dasarnya setiap baris pada pengkodean PHP harus di akhiri dengan tanda ; (titik koma), itulah sebabnya mengontrol baris atau line sangat penting ketika menulis pengkodean PHP.
Ok, kita lanjut lg tentang variabel ini,
Perhatikan contoh ini :

1<?php
2$test=1;
3echo $test;
4?>

Ketika dibuka lewat browser, maka akan menampilkan angka 1. Contoh lainnya :

1<?php
2$test="hello word";
3echo $test;
4?>

Ketika dibuka lewat browser, maka akan menampilkan ‘hello word’. Masih soal contoh diatas, pada artikel sebelumnya kita telah membahas fungsi echo, lalu kenapa pada contoh diatas variabel yg dipanggil dengan echo tidak di apit dengan tanda ” (kutip) ?
Ya, karena nama variabel bukanlah string, tapi tetap harus diakhiri dengan tanda ; (titik koma).
Bagaimana bila ada dua atau lebih nama variabel yg sama dalam satu file PHP ?
Tidak apa-apa, kesemua variabel dengan nama yg sama itu bisa berlaku dan mempunyai nilai, tapi ketika variabel-variabel itu di panggil dengan fungsi echo atau digunakan untuk keperluan lainnya, maka akan diambil nilai variabel yg paling bawah.
Contoh:

1<?php
2$angka=2;
3$angka=$angka+1;
4$angka=$angka+2;
5echo $angka;
6?>

Maka yg tertampil dibrowser adalah angka ’5′, karena mengambil nilai variabel yg paling bawah. Bagaimana cara menulis dan menggabung string dengan variabel ?
Coba lihat contoh ini:

1<?php
2$teks="silahkan klik";
4$teksLink="disini";
5echo $teks." <a href='".$url."'>".$teksLink."</a>";
6?>

Kebetulan contoh diatas stringnya berupa kode HTML, dan
Jika kita lihat contoh diatas, maka untuk menggabungkan string dengan variabel perlu tanda pemisah, dan pemisahnya adalah “. (Kutip titik) disebelah kiri variabel, dan .” (titik kutip) disebelah kanan variabel. ZNT8UYCUP22W

No comments:

Post a Comment