La Nyalla: Saya Bukan Antek Bakrie !!
Ketua umum PSSI versi KLB Ancol, La Nyalla Mattalitti, tak setuju dengan rencana Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo, melibatkan Nirwan Dermawan Bakrie terkait kisruh sepak bola nasional.
Konflik sepak bola nasional kian meruncing setelah La Nyalla terpilih sebagai ketua umum lewat Kongres Luar Biasa (KLB) Ancol 2012 lalu namun kepengurusan sebelumnya diketuai Djohar Arifn Husin, tak mau mengakui proses pemilihan tersebut. Korbannya adalah nasib sepak bola nasional yang terkatung-katung dan terancam hukuman dari FIFA.
Menpora akhirnya turun tangan dan berencana menemui Arifin Panigoro, yang disebut-sebut berada dibalik kubu Djohar Arifin Husin, serta Nirwan sebagai sosok yang diduga Menpora dibalik kubu La Nyalla Mattalitti.
“Konflik ini tidak ada hubungan dengan Nirwan Dermawan Bakrie. Jangan dikait-kaitkan karena semua keputusan yang diambil PSSI KLB Ancol adalah murni dari hasil rapat saya dengan anggota Komite Eksekutif PSSI,”kata La Nyalla.
“Jangan samakan saya dengan Djohar Arifin yang setiap keputusannya dikendalikan Arifin Panigoro,”ia menambahkan.
Sebelumnya, Sekjen PSSI KLB Ancol, Togar Manahan Nero, juga menyatakan hal senada. Ia menyarankan Menpora untuk langsung berkomunikasi dengan AFC, induk PSSI di regional Asia.
“Untuk menghilangkan misinterpretasi. Satu sumber saja. Biarkan AFC yangmemutuskan, Apa yang telah disepakati akan kita taati. Demi sepakbola, kami mengikuti apa pun yang terbaik,”ujarnya. [but]
No comments:
Post a Comment