UP
    Latest News

'Niat Mourinho Mencadangkan Casillas itu Baik'

'Niat Mourinho Mencadangkan Casillas itu Baik'

Madrid - Keputusan Jose Mourinho membangkucadangkan Iker Casillas akhir pekan lalu membuatnya dikritik banyak pihak. Tapi bagi Vitor Baia, keputusan Mourinho itu dirasa tepat karena memang untuk kebaikan si pemain.

Untuk pertama kalinya dalam 10 tahun terakhir Casillas tak ada berada di starting eleven Real Madrid di La Liga saat klub ibukota itu menghadapi Malaga di La Rosaleda. Keputusan yang mana membuat Mourinho dipertanyakan sekaligus dikritik.

Ini pula yang kian membuka lagi gosip lama mengenai keretakan hubungan antara pelatih dan kapten tim itu. Apalagi keputusan itu malah berujung pada kekalahan dan membuat El Real tertinggal 16 poin dari Barcelona.

Masa depan Mourinho di Madrid kian dispekulasikan meski Casillas sendiri mengaku tak masalah dengan keputusan pria asal Portugal itu.

Tapi bagi Baia, eks kiper Porto saat ditangani Mourinho tahun 2002 hingga 2004, apa yang dilakukan Mourinho sudah benar untuk mengangkat kembali motivasi Casillas - dan pemain lain-- hingga bisa kembali tampil baik. Boleh dibilang belakangan memang Casillas kerap tampil di bawah form yang membuatnya mudah dibobol pemain lawan.

Baia yang juga mantan penjaga gawang timnas Portugal mencontohkan dirinya pernah bernasib serupa namun akhirnya bisa bangkit serta membawa klubnya juara Piala UEFA dan Liga Champions dalam dua musim beruntun.

"Aku melihat bahwa Mourinho memperlakukan semua pemain dengan adil, tidak ada perbedaan antara pemain bintang dan lainnya," ujar Baia kepada AS yang dilansir Football Espana.

"Usai hukuman itu saya banyak belajar dan usai melewati tahun demi tahun, saya tidak ragukan bahwa itulah yang membuat saya berubah. Saya bekerja keras dan penghargaan pun datang dengan sendirinya. Jelas hukuman itu yang membuat saya menjadi lebih baik," tutupnya. sumber : detiksport

No comments:

Post a Comment