UP
    Latest News

Bank kaltim Resmi Sponsori Mitra Kukar

Mitra Kukar mendapatkan suntikan dana dari Bankaltim untuk mengarungi kompetisi ISL musim 2012/2013 ini. Pada Kamis (21/2) kemarin, kedua belah pihak telah melakukan penandatanganan kontrak kerjasama (MoU) di lantai 3 Bankaltim Cabang Tenggarong.
Penandatangan dari pihak Bankaltim diwakili Direktur Umum Apriyansah yang kemarin didampingi Pimpinan Bankaltim Tenggarong Viki Pujo Rahmanto dan jajarannya, sementara penandatangan dari Mitra Kukar dilakukan Manajer Ronni Fauzan yang datang didampingi Sekre-taris Tim Trias Slamet, Direktur Keuangan dan Promosi PT Kutai Kartanegara Sport Mandiri Aji Ari Junaidi, yang juga sekaligus Asisten manajer Bidang Keua-ngan Mitra Kukar, Asisten Manajer Bidang Operasional Suwanto, Asisten Manajer Noor Alam. Turut hadir saat itu empat pemain Mitra Kukar seperti Hamka Hamzah, Ahmad Bustomi, Zulkifli Syukur dan Jajang Mulyana.
Bankaltim sendiri menggelon-torkan dana Rp750 juta diperuntu-kan operasional Mitra Kukar selama menjalani kompetisi ISL selama musim ini. Dengan begitu, Bankaltim mendapatkan kompen-sasi berhak memasang logonya di bagian depan jersey pemain disetiap laganya. “Bankaltim membantu Rp750 juta dalam bentuk uang tunai, tidak ada dukungan dalam bentuk lain,” kata Apriyansah kemarin.
Menurutnya, kerjasama itu menguntungkan kedua belah pihak, disisi lain Mitra mendapatkan bantuan uang segar namun disisi lain Bankaltim bisa melakuakn promosi melalui Mitra Kukar.  Selain itu, kerjasama ini juga merupakan salah satu bentuk kepedulian Bankaltim terhadap dunia olahraga di Kaltim.
Tidak hanya itu, Bankaltim dengan Mitra terus berkomunikasi untuk meningkatkan kerjasama, baik yang tertera dalam klausul MoU maupun lainnya. Bankaltim berencana akan menggunakan brand Mitra selama ini, baik logo maupun pemain-pemain yang membela panji Mitra Kukar, pada produk-produknya.”Tidak menutup kemungkinan nantinya logo dan foto pemain Mitra Kukar dipasang di kartu ATM dan lain sebagainya,” tambah Apriansyah . Bahkan, untuk memberikan ke-nyamanan terhadap nasabahnya, Bankaltim juga akan memberikan potongan harga tiket yang ingin menonton langsung Mitra Kukar di stadion Madya Aji Imbut.
Terpisah, Aji Ari mengakui ban-tuan uang segar dari Bankaltim ini sangat berarti bagi pihaknya untuk mengarungi kompetisi ISL. Terle-bih, untuk membiayai tim sepak-bola profesional diperlukan uang tidak sedikit.
Setelah melakukan penandata-nganan MoU, kedua belah saling tukar souvenir. Bankaltim menghadiahkan manajemen sebuah karikatur Direktur Utama Bankaltim Zainuddin Fanani yang menggunakan jersey Mitra Kukar dengan logo Bankaltim di dadanya. Sedangkan Mitra Kukar memberikan jersey Mitra Kukar yang ditandatangani langsung 4 pemain yang hadir saat itu.(hd)

No comments:

Post a Comment