UP
    Latest News

Malam ini , Bus barunya Persiba berharga 1 Milliar datang ,....

Para pemain Persiba Balikpapan bakal mendapatkan fasilitas baru yang menunjang kenyamanan dalam hal transportasi dari mess menuju tempat latihan dan sebaliknya. Pasalnya bus baru Persiba yang telah dipesan sejak musim lalu tersebut, dijadwalkan akan tiba di Balikpapan, Selasa (18/12) malam ini.
“Bus baru Persiba diangkut dengan kapal Roro Karina 2, berangkat dari Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya Minggu malam lalu, dan dijadwalkan tiba di Balikpapan besok malam (malam ini,Red.),” kata pengurus Persiba Ayi Komaruzaman SE dan H.Suriansyah yang beberapa waktu lalu menyelesaikan proses administrasi bus tersebut di Bogor.
Menurut Ayi, bus bantuan pemerintah provinsi Kaltim tersebut  dibeli seharga Rp 1 miliar lebih. Bus bermerk Hino ini berkapasitas 44 tempat duduk. Di dalam bus berwarna biru tersebut, terdapat dua televisi.  Ukuran bus memang lebih besar dari bus Persiba yang dipakai latihan selama ini. Kedatangan bus baru tersebut dibenarkan sekretaris umum Persiba Irfan Taufik S.Ag. “Adanya bus baru ini sebagai sarana pendukung yang tak kalah pentingnya,” jelas Irfan.
Dengan adanya bus ini meminimkan pengeluaran Persiba, mengingat musim kompetisi nanti harus melakoni tiga partai kandang di wilayah Kalimantan yaitu away ke Persisam Samarinda, Mitra Kutai Kartanegara, dan Barito Putra Banjarmasin. Musim-musim sebelumnya, Persiba harus menyewa armada bus antarkota untuk laga away yang biayanya cukup besar. Persiba juga terkadang menggunakan bus KONI Balikpapan dalam beberapa kali away.(cahl)

No comments:

Post a Comment