UP
    Latest News

Persisam vs Sriwijaya : Final Tim Kejutan

Persisam Putra dan Sriwijaya FC menjadi tim terbaik dari 18 tim kontestan Inter Island Cup 2012. Dan mencari siapa yang terbaik di antara keduanya, akan ditentukan pada final IIC di Stadion Manahan Solo malam ini. (Siaran Langsung Antv dan TVOne pukul 19.00 Wib). Duel jawara Grup A dan D ini, bakal berlangsung sengit mengingat Sriwijaya dan Persisam Putra melangkah ke partai puncak dengan penuh kejutan. Di semifinal, anak-anak Pesut Mahakam mengalahkan tim kuat Persib Bandung. Sementara Sriwijaya yang musim ini banyak ditinggal pemain yang sukses membawa mereka menjadi jawara ISL, menyingkirkan tim sarat bintang, Arema Indonesia.
Dan duel malam ini bakal jadi ajang pembuktian kehebatan kedua pelatih dengan materi pemain baru mereka. Sartono Anwar di kubu Persisam Putra dan Kas Hartadi di tim seberang, dianggap sukses meracik tim dengan baik.
"Ini memang partai final, tetapi seperti saya katakan kami tak pasang target apa-apa meski kesempatan juara ada di depan mata. Ini agar pemain tak ada beban dan bermain sesuai dengan apa yang saya inginkan," ujar Sartono Anwar .
Dengan tetap mempercayakan pemain muda dalam skuadnya, Sartono berharap Bayu Gatra dkk tak nervous di partai puncak ini. Peran pemain seperti Supriyono, Pierre Njanka, Lancine Kone dan M Roby, kata Sartono sangat diharapkan mampu menyalurkan pengalamannya pada pemain muda.
Namun Sartono masih dipusingkan dengan kondisi Pierre Njanka. Meski Njanka menyatakan cedera tangannya sudah tak bermasalah, namun kemungkinan ia dicadangkan juga tak tertutup.
"Kondisi Njanka akan dilihat sampai besok pagi (pagi ini, Red). Kita hanya khawatir cedera tangannya semakin parah jika dipaksakan. Kalaupun Njanka tak mau, kita sudah siapkan Wahyu Kristianto," papar Sartono.
Sementara untuk pemain lain, Sartono menyatakan tak masalah. Ia hanya meminta kepada pemainnya agar tampil tenang.
"Sriwijaya tim bagus. Di sana ada Ponaryo, Mahyadi dan Bookay Eddy Foday yang kenyang pengalaman di sepak bola Indonesia. Apapun hasil pertandingan nanti, itulah persembahan terbaik pemain saat ini sebelum kompetisi," ujarnya.
Terpisah Kas Hartadi mengaku kalau ia tak menurunkan tim terbaik. Alasannya IIC adalah ajang uji coba saja. "Ini hanya turnamen pra musim, jadi saya akan mencoba pemain yang jarang diturunkan menghadapi Persisam Putra," katanya.
Bisa saja ungkapan Kas hanyalah kamuflase belaka. Sebab biar bagaimanapun, terselip gengsi di final ini. Kas menyatakan kalau ia fokus mempersiapkan tim di ISL saja.
"Sejak awal kami tak pasang target, jadi kalau akhirnya kami ke final, itu adalah buah hasil kerja keras selama latihan. Makanya di IIC ini, saya kerap bongkar pasang pemain. Yang jelas kemungkinan saya tak bisa menurunkan Sultan Samma karena cedera," paparnya.
Kas sendiri menilai Persisam Putra di IIC kali ini tampil sangat atraktif dengan materi pemain mudanya. Ia menilai Sartono Anwar berhasil membangun kekuatan dengan kombinasi pemain senior dan junior.
"Saya sangat respek dengan Pak Sartono dan Persisam Putra. Semoga partai final nanti bisa memberi hiburan bagi semua yang menyaksikan," pungkasnya.

No comments:

Post a Comment